Ribuan Umat Islam Ikut Sholat Idul Adha 1441 H Di Masjid Al-Fatah Ambon

Berita Ambon – Ribuan warga kota Ambon kususnya umat islam padati Masjid Raya Al-Fatah Ambon, Jumat (31/7/2020) pagi, dalam rangka bersama-sama menggelar Sholat Idul Adha 1441 H, dengan tetap mematuhi protokol kesehatan saat melaksanakan sholat.

Imam Besar Masjid Raya Al-Fatah, KH. R. R. Hasanussi bertindak sebagai khotib sekaligus imim pada Pelaksanaan sholat Idul Adha 1441 H di Masjid Raya Al-Fatah Ambon yang diikuti ribuan umat islam dalam wilayah kota Ambon.

R. R Hasanussi dalam khotbanya mengajak para jamaah untuk mentoladani apa yang dilakukan oleh Nabi Ibrahim AS saat melaksanakan perintah Allah SWT untuk mengkurbankan anaknya Nabi Ismail AS untuk disembelih sebagai Kurban.

Dihadapan para Jamaah, Hasanussi juga mengingatkan untuk terus menerus memelihara dan menjaga akhlak yang baik dalam kehidupan bermasyarakat sesuai yang telah diajarkan oleh Rasululah nabi besar Muhammad Salaullah Hualaiwasalam.

Ahlak yang baik, kata Hasanussi salah satunya juga adalah membantu sesama manusia dalam kebaikan dan terus menerus mejaga kebersamaan dan kedamaian dalam hidup dan itulah islam yang rahmatan lilalamin.


“Hikmah yang penting dalam konteks ini adalah di ingatkan untuk berkurban demi kebahagiaan orang lain khususnya mereka yang sedang berkumpul waspadalah perkembangan dunia yang tidak terpuji seperti hidup berkeserakahan mementingkan diri dan kekayaan yang menyesatkan kita” Ungkap Hasanussi.

Terlihat mulai dari dalam masjid hingga diluar pelataran kompleks masjid dipenuhi oleh ribuan umat islam yang ikut dalam melaksanakan ibadah sholat Idul Adha 1441 H di Masjid Raya Al-Fatah Ambon.

Seluruh yang datang mengikti sholat Idul Adha di Masjid Al-Fatah Ambon terlihat memakai masker dan menerapkan physical distancing, kedatangan mereka ke Masjid  Al-Fatah secara bersam-sama dengan membawa serta keluarga dan kerabat.

Para jamaah juga terlihat tetap menjaga jarak dan tetap menggunakan masker sesuai dengan ketentuan dan aturan yang telah ditetapkan pada setiap lokasi Masjid yang akan melaksanakan sholat Idul Adha termasuk di Masjid Al-Fatah Ambon. radiodms.com

Posting Komentar

0 Komentar